3 Rasa Setelah Nonton Film Keluarga Cemara



Film Keluarga Cemara mulai tayang 3 januari 2019, bisa di bilang baru Sepuluh hari semenjak kemunculannya di bioskop, Film Keluarga Cemara berhasil tembus sampai angka satu juta penonton. Film bergenre drama keluarga ini suskes membius penggemar setianya. cerita yang awalnya berbentuk tulisan cerita pendek pada majalah remaja "Hai" karya Arswendo Atmowiloto, berlanjut ke layar kaca dan kemudian di tahun 2019 ini rumah produksi Visinema Pictures menyajikannya dalam media Film layar lebar.


Masih mengusung kisah yang sama dengan versi serial TV-nya, yaitu tentang keluarga berada yang jatuh miskin karena penipuan, walaupun tidak menawarkan sesuatu yang baru dari sisi cerita, tapi dari sisi latar belakang zaman di buat menjadi kekinian dan di sesuaikan dengan kehidupan sosial yang lebih modern.


Bikin Terharu
Awal ceritanya berfokus pada Abah (Ringgo Agus Rahman) dan Emak (Nirina Zubir) yang harus menghadapi masalah yang menimpa keluarga mereka, Pindah sementara ke rumah warisan Aki menjadi kesepakatan mereka semua. Abah yang merasa memiliki tanggung jawab lebih terhadap keluarganya, rela bekerja apa saja demi memenuhi kebutuhan keluarganya. Lalu Euis (Zara JKT 48), dan Ara (Widuri Puteri), Mereka berdua harus pindah sekolah dan beradaptasi dengan teman-teman barunya.

Bahagia
Iya, walaupun kondisi ekonomi keluarga cemara tak seperti dulu lagi. Namun tak membuat mereka terus larut dalam kesedihan. Karena ada hal lain yang bisa membuat mereka ceria lagi, Bahkan lebih bahagia dari sebelumnya, terutama bagi Ara. Mereka seolah lupa dengan keadan sulit yang sedang mereka jalani. Keluarga kecil ini menemukan sesuatu yang paling berharaga dari pada harta. Sesuatu yang tak pernah dibayangkan sebelumnya, bisa menjadi pemicu kehangatan keluarga mereka.



Kecewa
Sayang kehadiran tokoh komika di dalam film ini hanya sebatas kameo saja. Jadinya kurang memberikan efek "WAH!", Padahal Ane sudah berharap lebih dengan adanya mereka. Ya, mungkin karena sebelumnya Ane nonton film komedi dulu, jadi harapannya bisa Geeerr. Tapi gak apa-apa deh, itu bukan masalah. Karena penonton udah merasa Happy dan Ketawa dengan kepolosan Tokoh Ara.

Terakhir, Ane merasa iri dengan keluarga Cemara ini, rasanya pengen gitu jadi bagian dari mereka.

"Kenapa?"

Karena ane gak punya saudara perempuan...
ahhaah garing ya?

So, ini film rekomendasi banget buat temen-temen yang pengen mengisi waktu luangnya bersama keluarga... cocok buat adik-adik kita! pasti membekas deh.



#FilmKeluargaCemara
#KeluargaCemara
#DemiKeluarga
#KembalikeKeluarga
#3Januari2019
#BioskopIndonesia

@ringgoagus @nirinazubir_ @jkt48.zara @maudykoesnaedi @widimulia @thesasonosfam @asri_welas @abduladul @kafinsulthan @yasaminjasem @anggiakharisma @ginasnoer @yndlaurens @visinemaid @filmkeluargacemara


Post a Comment

0 Comments