UPTD SKB Kab.Ciamis atau sering disebut SKB dan lebih dikenal dengan nama Paket C merupakan Lembaga pendidikan semi formal satu-satunya yang ada di daerah Ciamis. Tepatnya di Jln.Sadananya No.27 samping lapang sepakbola Birawi. Bangunan yang berdiri di atas tanah seluas 1400m2 dan baru di pergunakan 800m2 yang terdiri dari 3ruang kelas, ruang guru,perpustakaan, lab. komputer dan masih banyak lagi.
Yang menjadi pembeda SkB dengan lembaga pendidikan lainnya adalah terdapat pada proses belajar mengajarnya yang hanya dilakukan 3 hari dalam 1 minggu + 1 hari untuk keterampilan/kursus. Artinya, dari setiap mata pelajaran yang ada, kita hanya bertemu 1x dalam seminggu. Tapi jangan khawatir ketinggalan materi pembelajaran, karena tutor/guru disana sudah berpengalaman. Dan keuntungan kita sekolah di SKB selain biayanya terjangkau, kita juga memiliki waktu yang banyak untuk mengembangkan kemampuan yang kita minati dengan cara mengikuti kursus/oktodidak atau mencari uang saku tambahan. Dan juga ijazah yang kita terima, ditandatangani langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan(bosnya kepsek hehe...) serta ijazahnya pun sama di akuinya seperti ijazah yang di dapat di sekolah pada umumnya.
Tujuan dari SKB sendiri adalah memberi kesempatan kepada kalian semua yang ingin melanjutkan sekolah ke tingkat SMA tapi memiliki masalah di bidang ekonomi, Maka, SKB adalah solusinya. Asalkan kalian masih di dalam kategori USIA WAJIB BELAJAR dan memiliki ijazah SMP/setingkatnya serta memenuhi persyaratan lainnya. Pasti diterima. <<2014
0 Comments